TANYA
Kenapa ya, tunas dendrobium saya kerdil dan tidak mau berbunga?
(akun FB Bagus Wahyu Dermawan)
JAWABAN :
Itu tunas nggak kerdil. Tapi memang masih tahap pertumbuhan. Karena masih tampak mengeluarkan daun baru. Jika pertumbuhan kurang bagus memang tunas yang tumbuh (hingga daun terakhir) memiliki tinggi batang lebih rendah dari pada tunas sebelumnya.
Tunggu saja sampai daun terakhir tumbuh. Dan, sebaiknya penyiraman serta pemberian pupuk pertumbuhan tetap diberikan secara teratur.
(Didik Y Suharyanto- Manajer Kampoeng Anggrek)