Rubrik ini diperuntukkan bagi pengunjung website kampoenganggrek.com yang ingin bertanya segala sesuatu tentang budidaya anggrek. Didik Y Suharyanto, Manajer Kampoeng Anggrek adalah ahli anggrek yang memiliki kompetensi untuk berbagi dan memberikan solusi terhadap berbagai permasalahan dalam budidaya anggrek. Berikut pertanyaan dari seorang penggemar anggrek.
Tanya:
Anggrek bulan jenis/macam-nya apa saja? Saya ingin beli harga berapa? Pupuk yang bagus untuk anggrek bulan merk apa? (Mustolih – Kebumen – Jawa Tengah)
Jawaban :
Secara spesifik jenis anggrek bulan ini dibedakan berdasarkan :
- Warna: ada 4 jenis; putih, ungu, kuning, dan kombinasi warna diantaranya.
- Ukuran tanaman & bunga: ada 3 jenis; kecil, medium dan besar.
Sementara itu varian dari kedua kelompok jenis di atas ada ribuan jumlahnya.
Nah, yang disajikan di Kampoeng Anggrek sementara ini masih jenis Silangan/self/shebling nya saja, sementara kalau varian-nya ada banyak sekali.
Kalau harga sebaiknya nanti inbox saja ya.
Untuk pupuk sebenarnya memang penting juga diberikan jenis pupuk lengkap makro-mikro, utk merk apapun sebenernya tidak berbeda jauh kok. yang paling penting adalah bagaimana kita bisa memilih dan meletakkan anggrek pd tempat yg sesuai serta bisa meluangkan waktu untuk memperhatikan pertumbuhannya setidaknya 1-2 hari secara rutin.
Didik Y Suharyanto (Manajer Kampoeng Anggrek)